Satgas TMMD Kodim Bima Komsos Bersama Pemerintah dan Masyarakat Risa-Dadibou

Satgas TMMD ke 98 Kodim 1608/Bima Komsos bersama aparat pemerintah desa dan masyarakat. [mrs] AKTUALITA.INFO , Bima – Satgas TNI Manu...

Satgas TMMD ke 98 Kodim 1608/Bima Komsos bersama aparat pemerintah desa dan masyarakat. [mrs]

AKTUALITA.INFO, Bima – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 98 Kodim 1608/Bima melakukan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus silaturahmi dengan masyarakat di Desa Risa dan Desa Dadibou, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, Sabtu, 29 April 2017.

Komsos dan silaturahmi selepas kegiatan membangun sarana fisik di lokasi TMMD itu, dihadiri aparat pemerintah desa, tokoh masayarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan pegiat LSM. Dalam kesempatan tersebut membahas tentang Kamtibmas, wawasan kebangsaan, persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI, serta menjaga hasil kegiatan fisik TMMD.

Satgas TMMD melalui Bintara Pembina Desa (Babinsa), Sersan Mayor Abubakar, meminta masyarakat untuk secara bersama-sama menjaga dan merawat hasil kegiatan fisik TMMD. Selain itu, diajaknya bersama-sama menciptakan dan menjaga keamanan dan ketertiban masayarakat.

“Mari kita hindari konflik dengan meningkatkan budaya gotong-royong (kebersamaan) membangun desa. Kemanan dan ketertiban masyarakat adalah tanggungjawab kita semua,” kata Serma Abubakar.

Pada kesempatan Komsos yang merupakan kegiatan non fisik TMMD tersebut, pemerintah desa dan masyarakat menyampaikan terimakasih dan penghargaan kepada TNI atas telah dipenuhinya harapan dan impian masyarakat dengan dibuatnya jalan usaha tani.


[mrs/*]

Related

Ragam 4795762819220280519

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Comments

Recent

HUT 22 TAHUN KOTA BIMA

item