Lagi, Tim Puma Satreskrim Polres Bima Kota Tangkap Residivis Curanmor

AJ dan barang bukti sepeda motor yang berhasil diamankan Tim Puma Satreskrim Polres Bima Kota. AKTUALITA.INFO , BIMA - AJ, seorang pela...

AJ dan barang bukti sepeda motor yang berhasil diamankan Tim Puma Satreskrim Polres Bima Kota.

AKTUALITA.INFO, BIMA - AJ, seorang pelaku Curanmor kambuhan asal Desa Lanta Timur Kecamatan Lambu Kabupaten Bima ditangkap Tim Puma Satreskrim Polres Bima Kota.

Pemuda pengangguran 23 tahun yang baru keluar bui atas kasus yang sama ini ditangkap di jalan Lintas Sape-Lambu, Kamis malam (3/9) sekitar pukul 20.30 Wita.

Kasubbag Humas Polres Bima Kota AKP Hasnun mengatakan, AJ ditangkap karena diduga mencuri Honda Scoopy milik seorang mahasiswi di Jalan Gajah Mada, RT 012 RW 03, Kelurahan Penatoi, Rabu (2/9) lalu.

“Sekitar pukul 04.00 Wita pelaku masuk ke dalam rumah korban dengan mencongkel pintu rumah dan mengambil Honda Scoopy,” ungkap Hasnun di Polres Bima Kota, Jumat (4/9).

Korban lalu melaporkan ke Polsek Rasanae Barat. Setelah melakukan penyelidikan , Tim Puma berhasil mendapat informasi keberadaan motor tersebut dan identitas pelaku. “Pelaku merupakan residivis dalam kasus Curanmor dan sepesialis bongkar rumah,” kata Hasnun.

Penangkapan pelaku terbilang cukup alot. Sekitar dua jam Tim Puma menyanggong di pinggir jalan yang akan dilewati oleh AJ.

“Sekitar 2 jam menunggu, AJ akhirnya muncul dan melintas. Tapi, AJ menancap gas dan kabur begitu melihat Tim Puma,” tandasnya.

Tim langsung mengejar AJ yang semakin memacu laju kendaraannya. Tim pun memberikan tembakan peringatan ke udara untuk menghentikan, namun AJ semakin kencang masih kencang memacu kendaraan.

“Tim kemudian memepet motor AJ dan menutup akses pelarian, sehingga pelaku berhasil diamankan,” ujarnya.

Hasnun membeberkan, kepada Tim Puma AJ mengaku Honda Scoopy yang dicuri sudah dijual pada seseorang berinisial WR. Tim lalu menggiring AJ untuk menunjukan rumah terduga penadah tersebut.

Saat dalam perjalanan dan melihat Tim Puma lengah, AJ melarikan diri. Tim pun mengejar dan menyuruh pelaku berhenti serta memberikan tembakan peringatan ke udara sebanyak 3 kali.

“Tapi AJ masih saja melarikan diri, sehingga Tim melakukan tindakan tegas terukur melumpuhkan pelaku dengan timah panas,” tutur Hasnun.

Pada saat pengembangan ke rumah WR, terduga penadah itu keburu kabur dari rumahnya. Namun di rumah tersebut, Tim menemukan 3 unit sepeda motor diduga hasil kejahatan Curanmor yang disembunyikan WR di kandang ayam.

“Setelah mendapatkan perawatan, pelaku AJ beserta barang bukti diamankan Tim ke Mako Sat Reskrim,” pungkas Hasnun.

[akt.01]

Related

Hukrim 2903247063520599185

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

BERITA KEHILANGAN

SISWA MAN 2 KOTA BIMA JUARA

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Comments

Recent

PENDAFTARAN PPK KAB. BIMA

HUT 22 TAHUN KOTA BIMA

item