Kabupaten Dompu Pertahankan Predikat WTP Dua Tahun Berturut-Turut

Bupati Dompu, Drs H Bambang M Yasin (tengah), menerima LHP dengan predikat WTP dari BPK Perwakilan NTB.  AKTUALITA.INFO, DOMPU – Untuk ...

Bupati Dompu, Drs H Bambang M Yasin (tengah), menerima LHP dengan predikat WTP dari BPK Perwakilan NTB. 
AKTUALITA.INFO, DOMPU – Untuk kedua kalinya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Dompu, berhasil meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan NTB, dalam hal kredibilitas pengelolaan keuangan daerah. Sebelumnya, predikat WTP untuk pelaporan keuangan diperoleh Pemkab Dompu Tahun Anggaran 2014 yang diterima tahun 2015 lalu.

Perolehan predikat WTP ditandai dengan diterimanya secara langsung Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK Perwakilan NTB di Mataram, oleh Bupati Dompu H Bambang M Yasin (HBY), Selasa, 31 Mei 2016.

Kepada wartawan, HBY merasa bersyukur atas diterimanya kembali predikat tersebut. Katanya, mempertahankan predikat ini yang sebelumnya sudah diraih sejak tahun 2013, masih bisa diupayakan melalui kerja sama semua pihak. "Ini sangat luar biasa, artinya kami masih bisa mempertahakan kepercayaan publik,” ujar HBY.

Untuk diketahui, delapan tahun sebelumnya, Kabupaten Dompu hanya mampu mendapat predikat disclaimer dari BPK. Banyaknya aset yang tidak bisa dibuktikan dengan administrasi, menyebabkan lembaga pemerintah independen tersebut tidak bisa memberikan penilaian.

Memasuki tahun anggaran 2011, Pemkab Dompu mulai menata kembali aset-aset daerah yang tidak terurus selama ini, terutama aset tidak bergerak. Disamping fokus mematuhi peraturan pengelolaan keuangan. Alhasil, tahun anggaran 2013, BPK memberikan penilaian WDP atau Wajar Dengan Pengecualian. Berkat kerja keras Pemkab Dompu, tahun 2014 sampai tahun anggaran 2015, predikat WTP mulai diraih dan dipertahankan.

[yani]

Related

Pemerintahan 8913472365833019311

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

VISI, MISI & PROGRAM BAPASLON WALIKOTA-WAKIL WALIKOTA BIMA

BERITA KEHILANGAN

Comments

Recent

PENDAFTARAN PASLON PILKADA BIMA

item