Danrem Tinjau Terdampak Banjir Bandang di Kecamatan Monta, Serahkan Bantuan Sosial
Danrem saat menyerahkan bantuan pada warga terdampak banjir bandang. AKTUALITA.INFO , KABUPATEN BIMA – Danrem 162/WB Brigjen Ahmad Rizal...
![]() |
Danrem saat menyerahkan bantuan pada warga terdampak banjir bandang. |
AKTUALITA.INFO, KABUPATEN BIMA – Danrem 162/WB Brigjen Ahmad Rizal
Ramdani, S.Sos, SH, M.Han, meninjau sejumlah lokasi terdampak banjir bandang di
Kabupaten Bima, Senin (5/4).
Didampingi Kasiter
Korem 162/WB Kolonel Inf Budi Rahmahwan dan Dandim 1608/Bima Letkol Inf Teuku
Mustafa Kamal, Danrem menyisir sejumlah wilayah terdampak banjir bandang
terparah di Kecamatan Monta dan Madapangga.
Di
lokasi terdampak bencana tersebut, Danrem dan rombongan melihat langsung
kondisi pemukiman warga dan fasilitas umum yang rusak diterjang banjir. Danrem
juga menyempatkan diri bedialog dengan warga terdampak banjir dan menyerahkan
bantuan sosial.
“Insya Allah kami prajuit TNI akan selalu hadir untuk membantu
masyarakat. Bila membutuhkan bantuan seperti obat-obatan dan mobil ambulans, segera
sampaikan pada anggota kami,” kata Danrem di hadapan masyarakat.
Danrem dan rombongan kemudian meninjau Puskesmas
Monta. Danrem mengecek kesiapan fasilitas kesehatan untuk melayani masyarakat
yang terdampak banjir bandang. Selain itu, Danrem dan rombongan meninjau
kesiapan dapur umum di Kantor Camat Monta.
Usai
menyisii lokasi, Danrem selanjutnya menuju Bandara Sultan Muhammad Salahuddin
Bima untuk menjemput kedatangan Menteri Sosial RI Tri Rismaharini dan juga
rombongannya.