Satu Warga NTB Positif Corona, Gubernur Imbau Masyarakat Kurangi Aktivitas Luar Rumah

Ilustrasi petugas medis [google] AKTUALITA.INFO , MATARAM - Gubernur NTB Zulkieflimansyah mengumumkan secara resmi satu warga NTB posit...

Ilustrasi petugas medis [google]

AKTUALITA.INFO, MATARAM - Gubernur NTB Zulkieflimansyah mengumumkan secara resmi satu warga NTB positif terinfeksi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Saat ini petugas tengah lakukan kontak tracking, untuk mencari rantai penyebaran Covid-19.

Dalam pers rilis yang disampaikan, Selasa (24/3) dinyatakan bahwa tim gugus penanganan Covid-19 telah mengkonfirmasi positif corona yang disebut sebagai pasien 01 berjenis kelamin perempuan berusia 50 tahun.
Yang bersangkutan, kemungkinan tertular di, luar NTB karena memiliki riwayat perjalanan ke daerah terjangkit dalam periode 14 hari terakhir.

Saat ini, penderita sedang dirawat di RSUD Provinsi NTB sejak tanggal 17 Maret 2020. Menurut rilis yang disampaikan, penderita saat ini dalam kondisi membaik. Tim medis, akan melakukan pemeriksaan lagi dan menunggu hingga dua kali dinyatakan negatif baru dinyatakan pulang ke rumah.

Rilis yang juga langsung disampaikan oleh Gubernur NTB ini, tim penanganan mengatakan untuk menghindari penularan lebih lanjut, petugas kesehatan
sedang melakukan kontak tracking terhadap semua orang yang pernah kontak dengan yang bersangkutan.

"Diharapkan kepada semua lapisan masyarakat untuk tetap tenang,
hindari keramaian, menjaga kesehatan dengan melakukan pola
hidup bersih dan sehat. Kurangi aktivitas di luar rumah," seru Gubernur NTB, Zulkieflimansyah saat konferensi pers.

[akt.01]

Related

Pemerintahan 1658538978676577580

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

PENDAFTARAN PPK

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Comments

Recent

PENDAFTARAN PPK KAB. BIMA

HUT 22 TAHUN KOTA BIMA

item