Tak Lolos Tender, PT RAJA Datangi PT STM Dompu

AKTUALITA.INFO , DOMPU - Direktur PT Ribun Jaya Abadi (RAJA) Desa Marada Kecamatan Hu’u Kabupaten Dompu, Bersama Kuasa Hukum dan beberapa...

AKTUALITA.INFO, DOMPU - Direktur PT Ribun Jaya Abadi (RAJA) Desa Marada Kecamatan Hu’u Kabupaten Dompu, Bersama Kuasa Hukum dan beberapa karyawanya, Sabtu (20/8) sekitar pukul 10.57 Wita, mendatangi Bascamp PT Sumbawa Timur Mining (PT STM). 

Manajemen PT RAJA menanyakan kejelasan pada PT STM terkait tidak lolos tender catering. (rul)
Mereka mempertanyakan alasan PT STM yang tidak meloloskan PT RAJA dalam tender catering. ”Kedatangan kami ingin meminta kejelasan kenapa perusahaan dinyatakan tidak lolos,” ujar Direktur PT RAJA, Jahribun.

Menurutnya, keputusan PT STM yang tidak meloloskan perusahaannya tidak masuk akal. Sebab, PT RAJA sebelumnya sudah memenuhi semua persyaratan tender catering. ”Melalui email yang kami terima, bahwa dari segi penawaran harga kami dinyatakan sudah diterima (lolos). Bahkan dari pengujian mengenai rasa, kamipun lolos,” katanya.

Dasar itu, Jahribun menduga bahwa ada permainan yang dilakukan oleh oknum-oknum panitia tender catering. Sehingga kata dia, PT RAJA dinyatakan tidak lolos dalam tender tersebut. ”Kami yakin ada permainan yang di lakukan oleh panitia,” duganya.

Humas PT STM, Ulya, membantah tudingan PT RAJA yang mengatakan bahwa ada permainan panitia dalam tender catering tersebut. ”Pelaksanaan tender itu sudah dilakukan sesuai dengan aturan dan mekanisme yang ada. Bahkan tidak ada permainan dalam tender ini,” bantah Aulia di hadapan Direktur dan karyawan PT RAJA.

Mengenai penilaian para peserta tender, jelas Ulya, langsung dinilai dan diseleksi oleh pihak perusahaan pusat yang ada di Negara Brazil. Sehingga kata dia, item penilaian itu sudah dilakukan secara profesional, tanpa ada permaiann dan kepentingan lain. ”Kemarin kami sengaja mendatangkan penilai dari luar. Hal itu kami lakukan agar penilaian bisa dilakukan secara profesional. Jadi peserta yang dinyatakan menang dalam tender ini, tentu memiliki nilai lebih dan berbeda dengan peserta lainya” jelasnya. 

[sahrul]

Related

Ragam 4151381071062335540

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

Comments

Recent

item