BNPT dan Kementerian PUPR Resmikan Rusun Ponpes Utsman Bin Affan Dompu

  Papan informasi Rusun Pospen Utsman Bin Affan, Dompu-NTB. Aktualita, Dompu - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) berkolaborasi ...

 

Papan informasi Rusun Pospen Utsman Bin Affan, Dompu-NTB.

Aktualita, Dompu - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) berkolaborasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan Pemerintah Kabupaten Dompu akan meresmikan pembangunan Rumah Susun (Rusun) di Pondok Pesantren Ustman bin Affan, Desa O'o, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB), Senin (7/3).

Berdasarkan siaran pers Biro Perencanaan, Hukum, dan Hubungan Masyarakat BNPT, kolaborasi ini dilakukan oleh Tim Sinergisitas sesuai dengan semangat pentahelix dalam memperkuat upaya pencegahan paham radikalisme yang banyak menyasar generasi muda dan guna menciptakan generasi cinta tanah air yang juga mendukung moderasi beragama di tengah keberagaman bangsa Indonesia.

Peresmian Rusun Ponpes yang berlokasi di Desa O’o ini akan dilakukan oleh Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan dan Deradikalisasi, Mayjen TNI Nisan Setiadi. Didampingi oleh Direktur Rusun Kementerian PUPR, Aswin Grandiarto Sukahar, Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, dan Ketua Yayasan Ponpes Utsman Bin Affan Dompu, H. Syamsuddin.

Pelaksanaan kolaborasi kegiatan ini sejalan dengan mandat yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 77 Tahun 2019 yang memaksimalkan pencegahan tindak pidana terorisme, Kementerian dan Lembaga dapat meningkatkan sarana dan prasarana, yang kemudian diperkuat dengan Keputusan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Nomor 34 Tahun 2021 Tentang Tim Koordinasi Antarkementerian/Lembaga Pelaksanaan Program Penanggulangan Terorisme. 

Kegiatan peresmian Rusun ini merupakan upaya memaksimalkan kontra radikalisasi dan juga deradikalisasi dengan membangun kesejahteraan dalam mendidik anak bangsa yang beriman dan bertaqwa serta memiliki rasa cinta tanah air yang tinggi.

Pada tahun 2022 ini, BNPT dan Kementerian PUPR meresmikan Rusun untuk santriwan. Rusun Ponpes ini memiliki luas 537,31 meterpersegi terdiri dari 2 (dua) lantai dengan kapasitas 84 (delapan puluh empat) orang yang merupakan rencana aksi Kementerian PUPR Tahun 2021.

Kegiatan peresmian ini turut dihadiri oleh Direktur Perlindungan BNPT, Brigjen Pol Imam Margono, Direktur Deradikalisasi BNPT, Prof. Irfan Idris, Anggota Komisi IV DPR RI, H. Muhammad Syafrudin, Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, Ketua DPRD Kabupaten Dompu. Andi Bachtiar,

Kasubsatgas Sinergisitas Wilayah NTB, Letkol (Sus) Hariyanto, Kepala Sub Direktorat Wilayah II Direktorat Rusun, Noviza Temenggun, Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Wilayah Nusa Tenggara I, Rini Dyah Mawarty, Kapolres Dompu, AKBP Iwan Hidaya, Dandim Dompu 1614, Letkol Kav Taufiq, Kepala Kejaksaan Negeri, Abeto Harahap dan beberapa pimpinan Pondok Pesantren di Bima dan Dompu.

[akt]

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

BERITA KEHILANGAN

SISWA MAN 2 KOTA BIMA JUARA

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Comments

Recent

PENDAFTARAN PPK KAB. BIMA

HUT 22 TAHUN KOTA BIMA

item