Puluhan Ribu Masyarakat Dompu Padati Lapangan Beringin

Suasana di Lapangan Beringin yang dipadati masyarakat Dompu. [AL] AKTUALITA.INFO , Dompu - Puluhan Ribu masyarakat Kabupaten Dompu mema...

Suasana di Lapangan Beringin yang dipadati masyarakat Dompu. [AL]

AKTUALITA.INFO, Dompu - Puluhan Ribu masyarakat Kabupaten Dompu memadati Lapangan Beringin, depan Kantor Pemkab Dompu, Sabtu, 1 April 2017.

Masyarakat yang berdatangan dari berbagai pelosok ini, turut ambil bagian menyukseskan kegiatan busana adat, katente dan saremba tembe nggoli, sarung khas daerah Dompu-Bima. Kegiatan ini dihajatkan untuk memecahkan rekor MURI sekaligus menyemaraki event Festival Pesona Tambora (FPT) tahun 2017.

Pantauan Aktualita.info, seluruh masyarakat mengenakan tembe nggoli yang di lingkarkan di badan (saremba) dan di pinggang (katente). Mereka menyesaki lapangan setempat hingga meluber ke jalan.

Kegiatan tersebut diawali dengan tarian tradisional Saremba dan Katente Tembe Nggoli yang diiringi musik lagu daerah Haju Jati (kayu jati).

Puluhan ribu masyarakat ini, kemudian  longmarch (pawai) menyusuri jalan protokol. Kegiatan terpantau dari udara menggunakan helikopter.

[AL]



Related

Sosbud 2331010331157879646

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

BERITA KEHILANGAN

DPS PILKADA KABUPATEN BIMA TAHUN 2024

Comments

Recent

PENDAFTARAN PPK KAB. BIMA

item