Polres Bima Kota Musnahkan 220,8 Gram Ganja
Pemusnahan Ganja di halaman kantor Polres Bima Kota, Senin (23/5). foto: moen AKTUALITA.INFO, KOTA BIMA – Polres Bima Kota memusnahkan ...
5/23/2016 09:11:00 PM
https://www.aktualita.info/2016/05/polres-bima-kota-musnahkan-2208-gram.html
Pemusnahan Ganja di halaman kantor Polres Bima Kota, Senin (23/5). foto: moen |
AKTUALITA.INFO, KOTA BIMA – Polres Bima Kota memusnahkan barang bukti Narkoba jenis ganja sebesar 220,8 gram. Pemusnahan dilakukan dengan cara dibakar di halaman Sat Res Narkoba, Senin pagi (23/5) sekitar pukul 10.15 Wita. Pemusnahan disaksikan oleh pihak Kejaksaan dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bima. “Ada sekitar 220,8 gram ganja yang kita musnahkan. Jika diuangkan, totalnya senilai Rp5,5 juta,” jelas Kepala Sat Res Narkoba Polres Bima Kota, IPTU H Jusnaidin.
Kata dia, barang bukti (BB) yang dimusnahkan itu adalah sebagian besar dari hasil operasi. Ada beberapa gram telah dipakai oleh pihaknya untuk melakukan tes di Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), dan digunakan untuk proses penyelidikan. “Total keseluruhan sebanyak 221,5 gram. Hanya saja 0,2 gram dipakai untuk uji di BPOM dan 0,5 gram untuk proses persidangan,” katanya.
Menurut Jusnaidin, barang haram tersebut disita dalam operasi antik pada April 2016 lalu, dari dua pengendar sekaligus bandar. Yakni inisial H (31), warga Kecamatan Langgudu dan M (27) warga Kelurahan Melayu Kota Bima. “Kedua pelaku ini tertangkap tangan memiliki ganja,” katanya.
Kedua tersangka itu akan dikenakan pasal 114 (1) junto dan pasal 112 (1) Undang-undang Nomor 35 Tahun 2009. “Ancaman hukumannya 5 tahun penjara dan maksimalnya 15 tahun,” ujarnya.
Jusnaidin menambahkan, dalam lima bulan terakhir, pihaknya telah berhasil mengamankan 14 pelaku dalam kasus serupa. Yang terdiri dari pengguna, kurir, dan pengedar. Hanya saja, barang bukti yang berhasil disita kebanyakan di bawah satu gram.
“Belasan pelaku ini sebagian sudah divonis, sedang menjalani masa sidang, bahkan sedang diproses pada tahap penyelidikan,” terangnya.
[moen]