Danrem 162/WB Cek Kesiapan Dapur Lapangan Untuk Korban Banjir di Monta

  Danrem 162/WB saat mengecek dapur lapangan di Kantor Camat Monta. AKTUALITA.INFO , KABUPATEN BIMA – Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Riza...

 

Danrem 162/WB saat mengecek dapur lapangan di Kantor Camat Monta.

AKTUALITA.INFO, KABUPATEN BIMA – Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos. SH. M.Han., mengecek sejumlah kegiatan yang dilaksanakan TNI AD jajaran Korem pasca bencana banjir di wilayah Kecamatan Monta.

Diantaranya, mengecek Posko Utama Penanggulangan Bencana dan Dapur Lapangan di Kantor Camat Monta, Kamis (8/4/2021).

Danrem yang didampingi Kasiops dan Kasilog Kasrem 162/WB, mengecek kondisi dapur lapangan mulai dari kebersihan, kelengkapan, peralatan, stok beras dan lauk pauk. Danrem juga melihat langsung proses memasak mulai pengolahan bahan sampai proses pembungkusan makanan.

Dari hasil pengecekan, stok bahan makanan di dapur lapangan tersebut sudah lengkap dan seluruh proses penyiapan makanan sudah berjalan baik dan lancar. Sehingga makanan siap saji dapat didistribusikan kepada masyarakat dengan cepat.

"Saya cek hari ini berjalan lancar dan mereka menyediakan 1000 bungkus nasi dalam satu kali masak," kata Danrem.

Diharapkannya, para juru masak yang terdiri dari prajurit dan ibu-ibu Persit agar dengan ikhlas dan tetap semangat menyiapkan makanan untuk para warga yang terdampak banjir. "Ini adalah tugas mulia, insyaa Allah bernilai ibadah," pungkas Danrem.

[akt.01]

Related

Ragam 1790012353177498051

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

Comments

Recent

item