Dua Unit Rumah di Wera Ludes Terbakar, Satu Penghuni Tewas

Puing rumah panggung yang ludes terbakar. AKTUALITA.INFO , BIMA-Kebakaran hebat terjadi di Desa Hidirasa Kecamatan Wera Kabupaten Bima,...

Puing rumah panggung yang ludes terbakar.

AKTUALITA.INFO, BIMA-Kebakaran hebat terjadi di Desa Hidirasa Kecamatan Wera Kabupaten Bima, Rabu (30/8). Dua rumah panggung milik warga setempat ludes terbakar.

Satu orang dilaporkan tewas terpanggang usai tertimpa tiang atap rumah yang roboh saat kebakaran terjadi. "Kebakaran terjadi akibat korsleting listrik," kata Kapolres Bima Kota AKBP Haryo Tejo wicaksono SIK SH, kemarin siang

Kebakaran terjadi pada Rabu pagi sekitar pukul 09.30 Wita. Dugaan sementara, kebakaran dipicu hubungan pendek arus listrik (korsleting) sehingga api dengan cepat menghabiskan rumah beserta isinya.

Kapolres menyebutkan, dua rumah panggung yang terbakar tersebut merupakan milik Fatimah, warga Dusun Sorinara, Desa Hidirasa. Selain menghabiskan rumah, kata dia, satu penghuni rumah ditemukan tewas terbakar akibat kejadian tersebut.

Korban tewas ini diketahui bernama Mustabah (37). Saat kebakaran terjadi, korban sempat mencoba menyelamatkan diri. Namun naas, saat menyelamatkan diri, Mustabah tertimpa tiang atap yang mengenai kepalanya hingga ia terjatuh dan ikut terbakar bersama rumah beserta isinya.

"Saat kebakaran, pemiliknya lagi tak dirumah. Hanya satu orang yang ada di dalam. Info dari anggota, yang meninggal ini tertimpa tiang atap rumah dan tak bisa menyelamatkan diri," jelas Kapolres.

Kebakaran rumah ini pertama kali diketahui warga sekitar. Karena tiupan angin begitu kencang, hingga membuat api merembet dan menghanguskan 2 unit rumah milik Fatimah yang berdiri berdampingan.

Melihat kejadian itu, warga sempat berupaya melakukan pemadaman dengan peralatan seadannya. Namun, api baru berhasil dipadamkan setelah mobil pemadam kebakaran tiba dilokasi kebakaran.

"Sekitar pukul 10.30 wita, api dapat di padamkan. Pasca kejadian, situasi di TKP terpantau aman dan kondusif," pungkasnya.

[akt.01]

Related

Hukrim 4591787026347050303

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

MARHABAN YA RAMADHAN

ASN Netral..!

Comments

Recent

SELAMAT HUT DAMKAR

item