Benamkan Mimpi Setda, Tim Camat Rasbar Melenggang ke Babak Final

Tim Futsal Setda Kota Bima dan tim Camat Rasbar siap-siap melakoni laga babak perempat final. [yudha] AKTUALITA.INFO , Kota Bima – Mi...

Tim Futsal Setda Kota Bima dan tim Camat Rasbar siap-siap melakoni laga babak perempat final. [yudha]

AKTUALITA.INFO, Kota Bima – Mimpi juara bertahan Futsal Korpri Cup tahun lalu, Setda Kota Bima untuk mempertahankan gelar pada turnamen yang sama tahun ini, terbenam. 

Ryan dan kawan-kawan terhenti dibabak semifinal setelah takluk dalam drama adu pinalti kontra tim Camat Rasanae Barat (Rasbar) dengan skor 10-9 (full time 7-7, adu pinalti 3-2).

Dua tim diapit wasit Rodi dan Denny
pose bersama sebelum laga dimulai. [yudha]
Bermain di Arena Kharisma Futsal, Sabtu, 18 Maret 2017, pukul 10.00 Wita, kedua tim menampilkan permainan yang menawan sejak kick off babak pertama dimulai. Saling serang dan disiplin menjaga pertahanan masing-masing ditunjukan kedua tim.

Tim Camat Rasbar yang dimotori Marwan (kapten) lebih dahulu membuka keunggulan melalui tendangan keras Sira pada menit ke-4. Penyerang nomor punggung 9 ini memanfaatkan ruang kosong untuk menendang langsung bola hasil umpan silang Fazhru dari sisi kiri lapangan.

Sira kemudian mengandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-5, setelah memperdaya dua pemain Setda. Mendapat ruang tembakan yang tepat, Sira menjebol gawang Setda kawalan Farhan.

Meski unggul 2-0, tim Camat Rasbar tidak mengendurkan serangan. Mereka terus menekan lawan. Demikian tim Setda, juga meningkatkan serangan demi memperpendek jarak gol.

Namun, usaha tim Setda untuk menjebol gawang lawan tak membuahkan hasil. Serangan tim Setda dari berbagai lini dengan mudah dipatahkan tim Camat Rasbar.

Sebaliknya, tim Camat Rasbar menambah jumlah gol menjadi 3-0 pada menit ke-10 melalui serangan balik yang cepat saat pemain Setda asyik menyerang. Lagi-lagi pemain nomor punggung 9, Sira, yang menyarangkan gol ke gawang Setda kawalan Farhan.

Tim Setda baru membalas gol pada menit ke-12. Gol pembuka tim Setda untuk memperpendek jarak menjadi 3-1 disarangkan kapten tim, Ryan. Gol ini membangkitkan semangat permainan tim Setda yang sekaligus menemukan irama permainan terbaik.

Pada menit ke-18 dan 19, tim Setda mampu menjebol gawang lawan sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 3-3. Edy M dan Didin berkontribusi menyamakan kedudukan hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, kedua tim saling menggempur lewat permainan cantik. Tim Setda membalikan keadaan menjadi 3-4 lewat tendangan terukur Mahfud pada menit ke-5 babak kedua. Ia memanfaatkan umpan pendek Edi di sisi kanan.

Keunggulan tim Setda tidak berlangsung lama, pada menit ke-7 babak tim Camat Rasbar membalas melalui gol keempat Sira sehingga merubah kedudukan 4-4.

Tim Setda kemudian membalas pada menit ke-8 melalui Edy M hingga skor sementara 4-5 untuk Setda. Kedudukan ini juga tak berselang lama. Satu menit usai Setda mencetak gol yakni pada menit ke-9, kembali Sira mencetak gol tim Camat Rasbar untuk menyamakan kedudukan menjadi 5-5.

Pertandingan dua tim makin sengit. Serangan demi serangan terus dibangun kedua tim. Pada menit 10 jalannya pertandingan babak kedua, Ryan kembali mencetak gol untuk keunggulan sementara tim Setda 5-6.

Tertingga satu gol dari Setda, tim Camat Rasbar menerapkan pola permainan dengan umpan panjang. Hasilnya, kapten tim Camat Rasbar, Marwan, berhasil menyamakan kedudukan menjadi 6-6 pada menit ke-12.

Satu menit kemudian yakni menit ke-13, tim Camat Rasbar membalikan keunggulan menjadi 7-6. Lagi-lagi Sira yang mencetak gol keenamnya pada laga sengit itu. Sira melasatkan bola dari tendangan bebas yang tak kuasa dihalau kiper Setda, Farhan.

Tertinggal satu gol dari lawan, tim Setda berusaha mengejar. Satu menit laga tersisa, pemain pengganti Edi Kurniawan berhasil menunda pesta kemenangan tim Camat Rasbar. Skor imbang 7-7 hingga pluit panjang babak kedua.

Laga kedua tim dilanjutkan adu pinalti. Dewi Fortuna rupanya memihak tim Camat Rasbar untuk melenggang ke babak final. Dalam drama adu pinalti, Camat Rasbar unggul 3-2 (10-9).

Tiga pemain tim Setda, Edi, Farhan, dan Imran dipercaya menjadi eksekutor. Namun sial, hanya Farhan dan Imran yang sukses menjebol gawang lawan. Sedangkan Edi, gagal menembus kiper tim Camat Rasbar. Sementara tiga eksekutor tim Camat Rasbar yakni Marwan, Sira, dan Fazhur sukses melaksanakan tugasnya.

Pada babak final, Tim Camat Rasbar yang diasuh Lalu Sukarsana akan berhadapan dengan tim PKM Gabungan yang sebelumnya sukses menyingkirkan tim PKM Asakota dengan skor 8-5.

Laga final kedua tim akan berlangsung di Kharisma Futsal pada Sabtu malam, 18 Maret 2017, pukul 20.40 Wita. Pada hari yang sama pukul 19.30 Wita, juga dilangsungkan laga memperbutkan juara tiga Futsal Korpri Cup 2017 antara Tim Setda Kota Bima vs PKM Asakota.

Baca juga: Hajar Pol PP, Setda Melaju ke Semifinal Futsal Korpri Cup

[yudha]

Related

Ragam 2222523840990130649

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Comments

Recent

HUT 22 TAHUN KOTA BIMA

item