Tejebak Dalam Sumur, Dua Warga Sape Tewas
Ilustrasi Aktualita.info, BIMA – Dua warga Desa Rai Oi, Dusun Padolo RT 06 RW 03 Kecamatan setempat, Usman Abdullah (60 thn) dan Suk...
11/05/2014 09:57:00 PM
https://www.aktualita.info/2014/11/tejebak-dalam-sumur-dua-warga-sape-tewas.html
![]() |
Ilustrasi |
Aktualita.info, BIMA – Dua warga Desa Rai Oi, Dusun Padolo RT 06 RW 03 Kecamatan setempat, Usman Abdullah (60 thn) dan Sukrin Idris (16 thn), tewas saat membersihkan sumur di halaman rumahnya, Kamis 5 November 2014. Paman dan keponakan itu, diduga tidak mendapatkan oksigen setelah sama-sama terjebak dalam sumur sekitar pukul 17.30 Wita. “Usman dan Sukrin tewas setelah dilarikan ke rumah sakit,” kata Kepala Desa Rai Oi, Abdul Muis, Kamis sore.
Dia mengatakan, sebelum tewas korban sempat dibantu warga. Saat diangkat dari dalam sumur, dua korban dalam kondisi lemas tak berdaya. Warga lantas membawa ke Puskesmas Sape, namun nyawa dua korban tak dapat diselamatkan. “Korban Sukrin masih SMA kelas dua,” katanya.
Menurut Muis, Usman biasa membersihkan sumur di halaman rumahnya memanfaatkan setiap musim kering. Namun saat turun membersihkan sumur Kamis sore itu, dia dan Sukrin malah terjebak dan tidak bisa naik ke permukaan. “Diduga kehabisan oksigen dua korban lemas sehingga tak bisa naik“ ujarnya.
Oleh seorang warga yang mengetahui kejadian itu, lanjut dia, kemudian meminta tolong kepada warga lainnya untuk membantu. Warga pun beramai-ramai membantu mengangkat korban. “Tapi apa hendak dikata, nyawa mereka tak bisa diselamatkan sesampainya di puskesmas,” jelas Muis.
[yudha]