Satgas TMMD Rampungkan Rehab Masjid Al-Muttaqin Desa Tolouwi

  Satgas TMMD dan masyarakat saat merampungkan pekerjaan Masjid Al-Muttakin Tolouwi. AKTUALITA.INFO , BIMA – Kegitan pembangunan fisik berup...

 

Satgas TMMD dan masyarakat saat merampungkan pekerjaan Masjid Al-Muttakin Tolouwi.

AKTUALITA.INFO, BIMA – Kegitan pembangunan fisik berupa rehab Masjid Al-Muttaqin Desa Tolouwi, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima mengalami kemajuan yang sangat pesat.

Perbaikan sarana ibadah seluas 13,8x14,5 meter yang terletak di Dusun Nggaro Desa Tolouwi tersebut, dikerjakan secara maraton oleh Satgas TMMD ke-110 Wiilayah Kodim 1608/Bima.

“Alhamdulillah, semua dikerjakan personil Satgas TMMD dengan baik. Sedikit lagi rampung, tinggal pemasangan pintu gandeng masjid,” ujar Komandan Satgas TMMD 110, Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal, Kamis sore (11/3).

Dandim 1608/Bima ini menjelaskan, kegiatan rehab Masjid Al-Muttaqin Desa Tolouwi meliputi plester dan aci dinding luar pemasangan keramik, cor lantai atau emperan masjid, pembuatan dan pemasangan daun jendela dan pemasangan gapura masjid. “Semua kegiatan itu sudah selsesai 100 persen dikerjakan,” sebutnya.

Sekarang lanjut Dandim, personil Satgas TMMD tinggal merampungkan pekerjaan pintu gandeng masjid yang tersisa 20 persen. “Insya Allah secepatnya dituntaskan agar segera dimanfaatkan oleh masyarakat untuk beribadah,” katanya.

Dandim menambahkan, kegian fisik dan non-fisik TMMD 110 dikerjakan bersamaan. Personil Satgas TMMD dibagi sesuai jenis kegiatan dan lokasi di mana kegiatan-kegiatan tersebut berlangsung. “Sehingga target penyelesaian kegiatan fisik maupun non-fisik dalam TMMD 110 ini, dapat diselesaikan sesuai waktu yang telah ditentukan,” jelasnya.

dinding dan lantai Masjid Al-Muttaqin yang sudah selesai diplester dan dipasang keramik. 

[akt.01]

Baca juga: Melihat Aktivitas Satgas TMMD 110 Kodim Bima di Desa Rawan Konflik


Related

Ragam 1517800378607678369

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

Comments

Recent

item