Selamatkan Hutan Parado, TNI Gagalkan Penyelundupan Kayu, Amankan 5 Pembalak Liar

Para terduga pelaku pembalakan liar (duduk) diamankan TNI di hutan wilayah pegunungan Parado. [akt/ist] AKTUALITA.INFO , KABUPATEN BI...

Para terduga pelaku pembalakan liar (duduk) diamankan TNI di hutan wilayah pegunungan Parado. [akt/ist]

AKTUALITA.INFO, KABUPATEN BIMA – Aparat TNI mengamankan lima terduga pelaku pembalakan liar di wilayah pegunungan Kecamatan Parado, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, Senin (23/12).

Upaya TNI tersebut, sekaligus menggagalkan usaha pelaku menyelundupkan kayu di wilayah hutan setempat. Komandan Komando Distrik Militer 1608 Bima Letkol Inf Bambang Kurnia Eka membenarkan hal itu. “Iya benar, saya sedang susun lengkapnya,” katanya, Selasa (24/12).

Informasi dihimpun, lima pelaku masing-masing berinisial BR (44), AW (42), UR (29), SH (40) dan AF (32). Semuanya warga Desa Kanca Kecamatan Parado.

Mereka diamankan tim patrol TNI Kompi Senapan A Yonif 742 Bima yang melakukan patroli di pegunungan setempat, di bawah komando Kapten Inf Satria Perkasa Bahar. Lima terduga pelaku diamankan dengan barang bukti kayu dan gergaji mesin (chainsaw)  pemotong kayu.

Gerak cepat tim patroli TNI Kompi Senapan A Bima Yonif 742/SWY dalam menyelamatkan hutan di wilayah setempat, pascakunjungan Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI Doni Monardo.

Mantan Danjen Kopassus itu mengimbau aparat dan masyarakat, agar menyelamatkan hutan Parado yang rusak parah akibat pembalakan dan peladangan liar. Di wilayah setempat, sedikitnya 8.000 hektare hutan dalam kondisi rusak parah.

Baca juga: 8 Ribu Hektare Hutan di Bima Rusak Parah, Jenderal Doni: Jangan Lagi Ada yang tebang pohon!

[akt.01]

Related

Hukrim 206952588440322406

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

SELAMAT IDUL FITRI 1445 H

Comments

Recent

item