Kapolres Kota dan Kabupaten Bima Diganti, Kapolda Apresiasi Kinerja Nurman dan Eka

Kapolda NTB dan ibu-ibu Bahayangkari menyalami Kapolres Bima Kota dan Kabupaten usai Sertijab. [yudha] AKTUALITA.INFO , Kota Bima – K...

Kapolda NTB dan ibu-ibu Bahayangkari menyalami Kapolres Bima Kota dan Kabupaten usai Sertijab. [yudha]

AKTUALITA.INFO, Kota Bima – Kapolres Bima Kota dan Kabupaten, AKBP Ahmad Nurman Ismail, S.IK dan AKBP Eka Faturrahman, S.IK diganti. Proses pergantian dua pimpinan korps Bhayangkara pada dua wilayah serumpun itu, dilakukan dalam upacara serah terima jabatan (Sertijab) yang dipimpin Kapolda NTB, Brigjen Drs M Firli, di halaman kantor Pemkot Bima, Jumat pagi, 22 September 2017.

AKBP Ahmad Nurman Ismail, S.IK akan mengemban tugas baru sebagai Wakil Komandan Resimen (Wadanmen) Dua Pelopor Brimob Mabes Polri. Dia digantikan oleh AKBP Ida Bagus Made Winarta, S.IK. Sebelumnya Ida Bagus merupakan Kasubdit Regident Ditlantas Polda NTB.

Sementara, AKBP Eka Faturrahman, S.IK digantikan oleh AKBP Bagus Satryo Wibowo yang sebelumnya menjabat Kasubdit III Ditresrimsus Polda NTB. Eka Faturrahman dipercaya mengemban tugas baru sebagai Kapolres di Kabupaten Lombok Timur, Polda NTB.

“Kepada Ahmad Nurman dan Eka Faturrahman, ada beberapa prestasi yang saya katakan sukses. Terimakasih atas pengabdiannya yang telah menjalankan tugas dan tanggunjawabnya dengan baik. Semoga di tempat tugas yang baru lebih baik lagi,” kata Kapolda NTB, Brigjen Drs M Firli dalam sambutannya pada upacara Sertijab tersebut.

Upacara Sertijab dihadiri Wali Kota Bima HM Qurais H Abidin, Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri, Wakil Bupati Bima Drs H Dhalan M Noer, Dandim 1608/Bima Letkol Czi Yudil Hendro, anggota DPRD Kota dan Kabupaten Bima, serta sejumlah elemen masyarakat Kota dan Kabupaten Bima.

[yudha]

Related

Pemerintahan 1242233535285353867

Posting Komentar Default Comments

Untuk dapat memberikan komentar, Anda harus menggunakan salah satu akun atau profile yang Anda miliki. Bila tidak ada, silahkan pilih sebagai "Anonymous"

emo-but-icon

Comments

Recent

item